PPK Losari Dan Kapolsek Losari Gelar Rapat Kordinasi Persiapan Pendistribusian Logistik Pemilu 2024 

    PPK Losari Dan Kapolsek Losari Gelar Rapat Kordinasi Persiapan Pendistribusian Logistik Pemilu 2024 
     Losari - - Polsek losari Polresta Cirebon gelar rapat kordinasi persiapan pendistribusian Logistik Pemilu Tahun 2024 dari PPK Kecamatan Meliau ke PPS se Kecamatan losari. senin, (12/02/2024).  Kegiatan rapat tingkat muspika kecamatan dalam persiapan pendistribusian Logistik Pemilu Tahun 2024 di Kecamatan losari dihadiri oleh Camat Losari Bpk Muchlas, Kapolsek losari Kompol Edi Baryana, Amd, Danramil losari Kaptrn Jumansyah Sh,   Ketua PPK Kecamatan losari dan Panwaslu Kecamatan losari  serta Anggota Komisioner PPK Kecamatan losari beserta staf, Anggota Komisioner Panwaslu Kecamatan losari beserta Staf, PPS se Kecamatan Meliau, Anggota Polsek losari.  Dalam kesempatan tersebut Camat losari mengatakan bawha Hari ini pelaksanaan pendistribusian Logistik Pemilu ke seluruh PPS yang ada di Kecamatan losari, dengan penekanan sebagi berikut : 1. Terkait tempat atau TPS, KPPS  harus menempatkan pergeseran logistik yang memadai dan aman dikarenakan sedang musim hujan. 2. Pengamanan dan pengawalan Kotak Suara yang extra. 3. Pergeseran logistik dari PPK ke para KPPS pastikan dalma keadaan aman dan kondusif. 4. Setelah pelaksanaan penghitungan KPPS harus benar-benar di jaga supaya  tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan.  Camat losari berharap Semoga pelaksanaan pendistribusian dari PPK ke PPS berjalan dengan aman tertib dan lancar. “Mari kita bersama menyukseskan pelaksanaan Pemilu Tahun 2024 di Wilayah Kecamatan losari, ” ajaknya. “Sampaikan kepada masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dan ciptakan situasi yang kondusif Pemilu Damai, ” tambahnya. Saat sekarang sudah memasuki tahapan masa tenang dari tanggal 11 s/d 13 Februari 2024. Tidak lama lagi hari Pencoblosan dan Penghitungan Suara, selamat bekerja kepada segenap penyelenggara dari tingkat PPK, PPS dan KPPS. Dilaksanakannya Rapat persiapan pendistribusian Logistik Pemilu 2024 sebagai bentuk kesiapan Polsek losari dalam mengamankan sekaligus memastikan keamaman saat pendistribusian Logistik Pemilu dari PPK Kecamatan losari sampai tiba di setiap PPS Kecamatan losari.

    polrestacirebon
    Panji R

    Panji R

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Babakan laksanakan Doa Bersama Tokmas,...

    Artikel Berikutnya

    Kapolresta Cirebon dan Forkopimda Cek Gudang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Program Ketahanan Pangan,  Zona Bakamla Tengah Tanam 10.000 Bibit Cabai
    Hendri Kampai: Menakar Kinerja KPK Memberantas Korupsi, Sebuah Refleksi Angka dan Realita
    Polresta Cirebon Laksanakan Penanaman Sawi Jebung Dalam Rangka Ketahanan Pangan di Desa Megugede
    Puspenerbad Gelar Upacara Hari Juang TNI AD, Teguhkan Semangat Pengabdian Bersama Rakyat
    Panglima TNI Buka Military Style Drum Corps Competition di Monas JakartaPusat

    Ikuti Kami